Suasana saat penyerahan sertifikat di SMA Negeri 1 Baubau |
Spionnews.com | Baubau-Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DKJI) Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia (Kemenkumham RI) menyerahkan Sertifikat Hak Merek kepada Ayam Goreng Silvana yang diterima langsung Owner Ayam Goreng Silvana Nisye Sawanawadu Desilva, Selasa (18/10/22).
Ir Razilu M.Si., CGCAE selaku Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Kekayaan Intelektual (plt. Dirjen KI) dan juga selaku Inspektor Jenderal Kemenkumham RI menghadiri dan memberikan Kelas Inspirasi di SMAN 1 Baubau dalam kesempatan yang sama, Ir Razilu yang merupakan Alumni SMAN 1 Baubau angkatan 1984 mengatakan bahwa Ibu Nisye adalah wanita pengusaha muda bersama Ayam Goreng Silvana sebagai contoh inspirasi.
Ada salah satu Alumni SMAN 1 Baubau yang telah sukses dibidang usaha, Nisye adalah wanita pengusaha muda yang merk usahanya diakui oleh Negara yaitu Ayam Goreng Silvana sejak 1995 yang akan kami serahkan langsung sertifikat merk pada hari ini. Ujar Ir Razilu M.Si.
Ir Razilu M.Si juga mengatakan bahwa Ayam Goreng Silvana menjadi inspirasi karena usaha tersebut tidak hanya menghidupi rumah makannya tapi mampu menghidupi 23 Karyawan, bayangkan kalau tiap karyawan memiliki 3 orang keluarga berarti Bu Nisye telah menghidupi hampir 70 orang.
Nisye pun sangat bersyukur atas terbitnya merk Ayam Goreng Silvana di Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual (DKJI) dan berterimakasih kepada Bapak Ir Razilu M.Si., CGCAE plt. Dirjen KI yang memberikan langsung Sertifikat Merk usaha kami.
Pengusaha muda tersebut juga Memberikan inspirasi kepada adik-adik SMAN 1 Baubau bahwa anda harus merubah Mindset, cara pikir anda bukan mnjadi pekerja tapi berpikirlah menjadi seorang pemilik. Berani mencoba, kerja keras dan disiplin waktu. Sebaik-baiknya manusia adalah yang bermanfaat bagi orang lain.
Penyerahan Sertifikat Merk itu berlangsung di SMAN 1 Baubau Usai Dirjen DJKI Kemenkum HAM RI memberikan kelas inspirasi bagi siswa-siswi sekolah favorit itu.
***
Editor: Harry
Komentar
Posting Komentar