Suasana saat pelantikan IKA Man Baubau |
Liputan: Syamsir A
"Pembaruan Struktur & Management IKA MAN 1 Baubau Dalam Mewujudkan 4 Pilar: Alumni to Alumni, Alumni to Students, Alumni to School, & Alumni to Society"
SpionNews.com|Baubau 25/6/ 2022, Ikatan Alumni Madrasah Aliyah Negeri Baubau ( IKA MAN 1 Baubau) hari ini melaksanakan kegiatan pelantikan pengurus dan rapat kerja periode 2022-2025 yang berlangsung di hotel Zenith Premiere sejak pagi hingga sore hari sabtu 25/06/2022.
Menurut Ketua Umum IKA MAN 1 Baubau yang baru saja di lantik untuk periode 2022-2025 Dr(Cand) Hardodi,S.H.,M.H., CLA mengatakan kepada awak media SpionNews.com "Pastinya semua sudah di sampaikan di dalam visi misi dan sesuai dengan tema 4 pilar yang menjadi prioritas dalam kepengurusan kami, yang pertama mengenai tentang alumni to alumni, kemudian alumni to student, alumni to school dan alumni to society." Tuturnya.
Lanjut kata kandidat Doktor(S3) tersebut "Peran peran IKA ini tentu tidak akan keluar dari konsep 4 pilar itu, yaitu alumni untuk alumni, alumni untuk siswa di MAN Baubau, kemudian untuk sekolah tentu kita akan memperhatikan juga apa yang menjadi kebutuhan kebutuhan sekolah, apa yang menjadi keluhan keluhan sekolah, ini kita akan backup sama sama oleh IKA, dan tentu juga masalah perannya nanti di masyarakat, kita mencoba untuk poin utamanya itu adalah program kerjanya itu bagaimana kita bisa ciptakan lapangan pekerjaan." Tuturnya.
Lanjutnya, seperti yang saya sampaikan sebelumnya bahwa kalau alumni to alumni berarti yang di sejahterahkan pertama adalah alumninya, pembangunan SDM alumni dulu, kemudian kebutuhan kebutuhan alumni, semua program kerja nanti yang akan kita susun, tidak akan terlaksana dengan baik tentu tanpa ada dukungan dari pembina, penasehat dan terkhusus pengurus tentunya.
"Makanya saya berharap kepada para pengurus, pembina dan penasehat, kami butuh petunjuk untuk mengeksekusi semua apa yang menjadi program kerja IKA ini. Pastinya saya yakin dan percaya dengan keterlibatan semua pihak tentunya semua alumni maka IKA kedepan itu akan lebih baik lagi, akan membanggakan, akan bermanfaat untuk masyarakat juga sekolah tentunya."Terangnya
Editor : Harry
Instagram: Syamsir_phc
Facebook: Syamsir Alam Phc
Youtube: Syamsir Alam Phc
Email: syamsiralam13@gmail.com
Komentar
Posting Komentar